Jumat, 11 Januari 2008

LAPORAN DONASI AKSI SOSIAL HMPC UNTUK PENDIDIKAN

LAPORAN DONASI AKSI SOSIAL HMPC UNTUK PENDIDIKAN

Harta karun yang disimpan dalam lubang yang dalam tidak akan memberikan
keuntungan dan mudah hilang. Harta karun sejati dikumpulkan melalui
sumbangan, kesalehan, tidak berlebihan, kendali diri, dan perbuatan
baik. Semua tersimpan aman dan tak akan hilang


Luar biasa….segala puji hanya untuk Sang Maha Pemberi/sang Maha Kreatif/sang Maha Pencipta, karena aksi sosial HMPC telah mendapat respons positif dari berbagai kalangan. Banyak telpon mengalir ke PIC untuk menyumbang dalam bentuk dana dan buku bekas.
Hasilnya sangat –sangat menggembirkan setelah melakukan sosialisasi untuk menggaet donatur, panitia aksi sosial HMPC untuk wilayah Jabodetabekcik saat ini telah berhasil mendapatkan donasi dari beberapa instansi yang simpati dengan aksi ini. Beberapa instansi itu adalah:
1. PT Audio Plus (Paulus Kristianto) pemegang merek produk audio Crescendo
Rp 1 juta
2. PT NN pemegang merek car audio Symbion Rp 2,5 juta
3. PT Roma Motor (Aming) pemegang merek car audio Performa Rp 300 ribu
4. F1 Bodywork (Satria), bengkel modifikasi mobil di Jakarta Rp 200 ribu
5. Dharma Audio (Akang), toko audio di Jakarta Rp 1 juta
6. PT Indomotor Box, pemegang merek Givi di Indonesia Rp 1,5 juta
Total Rp 6,5 juta

Selain menerima uang, panitia juga mendapat sumbangan berupa buku:
1. X-Pro Audio (Elwan) menyumbangkan 400 buku tulis.
2. Dewi Kartini menyumbangkan buku sebanyak 75 unit.

Pengeluaran saat ini:
1. Perbanyak proposal sebanyak 11 eksemplar Rp 39.400
2. Pembuatan flyer untuk aksi simpatik 1001buku dengan HMPC Rp 250 ribu
Total pengeluaran saat ini: Rp 289.400

Laporan ini sengaja PIC buat demi transparansi kepanitian agar berbagai pihak dapat menyimaknya. Transparansi dukungan berupa dana merupakan masalah yang sensitif bro…Oh ya bagi anggota HMPC dan non HMPC yang mau menyumbangkan dana dan buku sangat kami harapkan. Mudah-mudahan dengan laporan ini memacu teman-teman untuk berbuat serupa. AYO SEMNGAT….AYO SEMANGAT…..KATA-KATA SUDAH CUKUP, SAATNYA BERAKSI….Apalagi mengingat aksi HMPC untuk wilayah Jabodetabekcik akan dilaksanakan 1 MARET 2008. Dan mudah-mudahan melaului laporan ini, chapter HMPC di luar Jabodetabekcik dapat semngat buat melaksanakan aksi yang punya eskalasi nasional.
Agar lebih mudah bro seklian bisa menghubungi masing-masing koordinator pada chapter masing-masing. Setelah dilakukan sosialisasi ke seluruh chapter HMPC, khusus wilayah Jabodetabecik telah ada beberapa koordinator aksi HMPC per chapter. Beberapa nama yang masuk jadi kordinator untuk aksi Jabodetabekcik:
1. Dede Satibi koordinator aksi HMPC chapter Bekasi
2. Adityadana koordinator aksi HMPC chapter Jakarta
3. Faisal koordinator aksi HMPC chapter Depok.
4. Anton koordinator aksi HMPC chapter Cikarang.
5. Kordinator aksi HMPC chapter Tangerang masih menunggu konfirmasi.
6. Koordinator HMPC chapter Bogor masih menunggu konfirmasi.
Khsusus chapter yang belum ada koordinator chapter, melalui kesempatan ini saya selaku PIC (Rahmat 08161180017) mengharapkan chapter yang bersangkutan dapat mengirimkan nama sebagai koordinator chapter. Oh ya, surat permintaan koordinator telah PIC kirimkan ketika berlangsung turgabnas di Semarang.
Sedangkan untuk panitia aksi HMPC Pusat, PIC telah mendapat partner pada kepanitian pusat:
1. Abdul Haris dari HMPC Depok menjabat bendahara Aksi Sosial HMPC untuk Pendidikan.
2. Randy Junaedy dari HMPC Bekasi menjabat sekretaris Aksi Sosial HMPC untuk Pendidikan.
Melalui pemberitahuan ini, saya selaku PIC mengajak teman-teman untuk bahu membahu untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan bahan bacaan berkualitas. Tak lupa bagi teman-teman yang membutukan proposal, ya mungkin bro sekalian tertarik membawa proposal ke kantor tempat bro sekalian, ya silakan hubungi masing-masing koordinator di chapter masing-masing. Ingin jelas aksi HMPC untuk Pendidikan klik saja http://aksisosialhmpc.blogspot.com

Rahmat
7-60
PIC Aksi Sosial HMPC Untuk Pendidikan

Tembusan: Ketum HMPC

Tidak ada komentar: